Site icon ROVINDO

Warga Sudiang Siap Perjuangkan Ahmad Jadi Wali Kota

MAKASSAR, BKM–Warga Biringkanaya memberikan dukungan kepada Ahmad Susanto untuk menjadi wali kota Makassar, khususnya warga yang ada di Manyikkoaya, Kelurahan Sudiang.
Dukungan itu diberikan saat Founder Yayasan Temanta’ itu menggelar silaturahmi dan diskusi bersama warga Manyikkoaya, di Sekret Mako FC, Sabtu (22/6) malam.

Di sana, warga sangat antusias dan bersemangat menggalang dukungan untuk Ahmad Susanto. Tokoh masyarakat setempat juga menegaskan siap ambil bagian untuk berjuang dan memenangkan Ketua Umum KONI Makassar pada kontestasi Pilwali Makassar mendatang.
Hal itu ditegaskan salah satu tokoh masyarakat Mayikkoaya, Anwar. Dia menegaskan, Ahmad Susanto layak memimpin Kota Makassar karena punya pengalaman yang bagus di bidang pemerintahan, tetapi juga mampu merangkul semua elemen masyarakat.
“Beliau (Ahmad Susanto) puluhan tahun jadi birokrat, pernah jadi PNS, jadi pasti faham betul memimpin pemerintahan. Dia juga mengerti dengan kita-kita yang di bawah ini, mampu merangkul dengan caranya sendiri,” ujarnya.
Anwar juga mengaku, Ahmad Susanto punya gagasan yang jelas untuk Kota Makassar. Semua sektor disentuh dan tercover, sehingga dia yakin mampu mengakomodir segala kebutuhan masyarakat Makassar.

”Saya yakin Makassar pasti akan jauh lebih maju dan jauh lebih baik kalau dipimpin beliau. Makanya kami memberikan dukungan karena kami yakin kebutuhan masyarakat akan terakomodir dengan baik,” tuturnya.
Salah satu tokoh pemuda Biringkanaya, Chua mengaku hanya Ahmad Susanto yang faham betul masalah kepemudaan. Sebab dia sudah lama bergelut dengan organisasi kepemudaan, baik di Sulsel maupun Kota Makassar.
“Saya rasa warga Makassar sudah tahu kalau Pak Ahmad Susanto ini ahlinya di bidang kepemudaan. Dia Ketua KONI, pimpin beberapa cabor, banyak organisasi kepemudaan juga yang dia pimpin, pasti faham,”kata dia.

Selain itu, Ahmad Susanto juga dianggap figur muda yang menjadi reresentasi mereka.
“Beliau juga masih muda, jadi kami akan senang kalau ada anak muda yang akan memimpin kota ini,” ungkapnya.
Terlebih lagi, Ahmad Susanto juga merupakan Ketua Gibranku di Kota Makassar. Dia dianggap dekat dengan Gibran yang juga menjadi pemimpin muda di Indonesia sebagai Wakil Presiden.
“Saya juga tahu kalau Pak Ahmad Susanto dekat sama Wapres kita, Mas Gibran, anak muda juga. Karena Pak Ahmad kan Ketua Gibranku di Makassar. Saya rasa dia yang paling cocok untuk anak muda Makassar,”tegasnya. (jun/rif)

source

Exit mobile version