Wabup-KBB Veternier Maros Bahas Supect PMK
axel wiryanto
Tuesday, 12 July 2022 15:36 pm
dibaca 223 kali

MAKALE, BKM — Wabup Tana Toraja, Zadrak Tombeg menggelar pertemuan dengan Kepala Balai Besar Veternier Maros, Risman Mangidi didampingi Tim Medis Balai Veteriner Maros,bersama OPD tehnis dan Forkopinda bahas merebaknya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di daerah ini baru-baru ini.
Risman mengakui virus PMK tak berbahaya bagi kesehatan manusia namun tetap diwaspadai. PMK umumnya tidak mematikan bagi hewan ternak dewasa. Namun, bagi hewan masih muda, PMK bisa menjadi sangat serius dan menimbulkan kerugian produksi sangat tinggi.

”PMK disebabkan virus cepat menular. Gejala yang paling tampak adalah demam, blister di mulut dan kaki hewan ternak, dan air liur kental. Hewan ternak yang bisa terkena wabah PMK antara lain sapi, kerbau, unta, kambing, domba, rusa, dan babi, ”ujar Risman.

Wabub Zadrak Tombeg, PMK sudah menghawatirkan menyerang hewan ternak di Tana Toraja sehingga Pemkab bergerak cepat membentuk Satgas gabungan.
Pihaknya merespon dengan cepat terkait dengan pada hewan kerbau yang telah mengarah ke suspect PMK di wilayah Kelurahan Ariang, Kecamatan Makale, Tana Toraja.
Mengantisipasi PMK agar tak meluas, pascaditemukan gejala PMK menyerang kerbau di Tana Toraja, Pemkab langsung mengeluarkan kebijakan melarang sementara adu kerbau dan mobilisasi hewan keluar masuk didaerah ini.

Bahkan adu kerbau berpotensi menularkan virus PMK dilarang sementara, demikian pula mobilisasi hewan antar daerah. (gus/C)

The post Wabup-KBB Veternier Maros Bahas Supect PMK appeared first on Berita Kota Makassar.

source