Site icon ROVINDO

Topao Fashion Week Perkenalkan Kain Tenun Toraja

RANTEPAO, BKM — Topao Fashion Week digelar di Pasar Seni dan Pusat Kuliner Topao, Toraja Utara, Sabtu (13/8) malam sekaligus memperkenalkan kain tenun sebagai salah satu aset budaya Toraja.

Pagelaran fashion tersebut mengadopsi kegiatan citayem fashion week yang sedang viral dengan tema “Budaya dan Adat Toraja”. Menampilkan aneka hasil tenun Toraja baik baju, selendang, syal, sarung, dompet dan pernak pernik lainnya. Fashion dominan diikuti kalangan milenial Toraja.
Pengelola Pasar Seni dan Pusat Kuliner Topao, Atika Lande sekaligus penyelenggara fashion show mengatakan, pagelaran ini dilaksanakan tujuannya memperkenalkan dan melestaraikan kain tenun Toraja ke dunia keren dan berkualitas sesuai perkembangan jaman.

Fashion show menarik perhatian masyarakat dan wisatawan kiranya berdampak positif untuk kemajuan ekonomi para penenun di Toraja. Promosi tenun Toraja terus dimaksimalkan sehingga out putnya dinikmati warga dan mampu mendongkrak kesejahteraan masyarakat.

Topao fashion week akan digelar setiap akhir pekan di Pasar Seni dan Pusat Kuliner Topao di Bua Tallulolo, poros Makake-Rantepao, sebelum Misliana Hotel.
Salah seorang peserta Olivia Cristiani berharap kegiatan tersebut membuka peluang kepada pemuda Toraja bisa berkontribusi memajukan daerah, khususnya bidang fashion perkenalkan tenun asli Toraja. (gus/C)

The post Topao Fashion Week Perkenalkan Kain Tenun Toraja appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version