Site icon ROVINDO

Tim Patroli Presisi Evakuasi Korban Banjir

RANTEPAO, BKM — Tim Patroli Presisi Polres Toraja Utara, bergerak cepat memberikan bantuan dan evakuasi warga terjebak banjir gegara intensitas curah hujan tinggi mengguyur wilayah Toraja Utara menyebabkan sejumlah wilayah tergenang banjir, Rabu (26/2).

Genangan air cukup parah terjadi di sejumlah titik seperti di Malango, Alang-alang dan Eran Batu. Kondisi ini mengakibatkan arus lalu lintas lumpuh dan aktivitas warga.
Tim Patroli Presisi Polres Toraja Utara dipimpin Kanit Turjawali, Bripka Whydial Sampetandung, bergerak cepat membantu evakuasi warga yang terdampak banjir, diperparah meluapnya air di Sungai Saddang mengakibatkan beberapa kendaraan mengalami mogok di tengah genangan air. Bahkan beberapa pemukiman warga ikut menjadi dampak dari banjir yang terjadi malam hari.

Kapolres Toraja Utara AKBP Zulanda membenarkan kesigapan Polri menangani banjir mencerminkan semangat pengabdian aparat kepolisian kepada masyarakat. Patroli Presisi Polres Toraja Utara bergerak cepat merespons kondisi darurat seperti ini. Kami mengapresiasi dedikasi personel selalu sigap membantu masyarakat terdampak banjir.

”Selain membantu warga yang kendaraannya mogok di tengah genangan air, personel yang turun ke lokasi melakukan pengaturan arus lalu-lintas serta membantu warga pemukiman yang ikut terdampak banjir, ”jelasnya.

Kapolres mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan selama adanya peningkatan intensitas curah hujan, terutama yang bermukim di sekitar bantaran dan saat berkendara di daerah rawan banjir.
”Kami akan terus memantau situasi dan menyiagakan, mengerahkan personel untuk memastikan keamanan dan keselamatan warga, ”imbuh Zulanda. (gus/C)

source

Exit mobile version