Site icon ROVINDO

Tetap Kencangkan Sosialisasi

GOWA, BKM–Politisi Partai Gerindra Andi Anhar Rahman tetap mengencangkan sosialisasi sebagai bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
Khusus di Kabupaten Gowa, sejumlah desa dan kelurahan telah dikunjungi dalam berbagai kegiatan atau program, termasuk membantu masyarakat petani dengan bantuan bibit dan pupuk.

Andi Anhar Rahman akan maju kesenayan melalui daerah pemilihan Sulsel I meliputi Kota Makassar, Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan kepulauan Selayar. Selain AAN-panggilan akrab Andi Anhar Rahman juga ada sang petahana Azikin Sholtan, mantan Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Idris Manggabarani serta Nadjamuddin.

Untuk dapil Sulsel II meliputi kabupaten Bulukumba, Sinjai, Bone, Soppeng, Wajo, Parepare, Barru, Pangkep dan Maros yakni petahana Andi Iwan Darmawan Aras, Hermansyah, Andi Nirawati.
Sedangkan dapil Sulsel III meliputi Kabupaten Sidrap, Pinrang, Enrekang, Tana Toraja, Toraja Utara, dan Luwu Raya kemungkinan diikuti kembali oleh petahana Latinro La Tunrung, Andi Tenri Karta dan dr Felicitas Tallulembang . (rif)

The post Tetap Kencangkan Sosialisasi appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version