Site icon ROVINDO

Srikandi Demokrat Takalar Dinilai Paling Siap Ikut Muscab

TAKALAR, BKM–Jelang pelaksanaan musyawarah cabang (muscab) Partai Demokrat yang akan dihelat secara serentak di Sulawesi Selatan akhir September mendatang, sejumlah nama calon ketua Partai Demokrat, khususnya di Kabupaten Takalar mulai mengemuka untuk menjadi nakhoda baru untuk partai besutan SBY.

Dari sejumlah nama yang digadang gadang akan menjadi nakhoda baru partai berlambang bintang merzy ini, mengemuka nama srikandi Demokrat Husnia Rahman.
“Husnia Rahman layak memimpin Partai Demokrat Takalar, selain karena telah lama berhimpun dalam partai tersebut, srikandi demokrat tiga periode itu cukup dinamis kala memimpin sebuah organisasi dan saya menilai Beliau paling siap mengikuti muscab partai Demokrat Takalar,”ujar aktivisi pemuda Takalar H Imran Tola.

Sementara itu, Husnia Rahman yang dimintai tanggapannya sekaitan rencana muscab Demokrat yang rencananya akan dilaksanakan serentak se Sulawesi Selatan dapat berjalan dengan baik sesuai petunjuk dan mekanisme organisasi.

“Siapapun calon yang akan ikut berkompetisi harus tetap menjaga etika demi kejayaan partai dan setelah ada yang terpilih dapat menerima dengan baik dengan tetap membangun kerja sama untuk membesarkan partai Demokrat kedepan khususnya pada perhelatan demokrasi 2024,” Tukas Legislator Demokrat tiga periode ini, Jumat (26/8)
Selain Husnia Rahman, yang digadang gadang akan bertarung dimuscab seperti, Rusdi Marwah dan mantan ketua Apdesi Nasional, H Sindawa Tarang. (ira/rif/c)

The post Srikandi Demokrat Takalar Dinilai Paling Siap Ikut Muscab appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version