Sekjen dan Bendahara DPP Partai Berkarya Gabung PSI
axel wiryanto
Wednesday, 22 February 2023 02:44 am
dibaca 200 kali

MAKASSAR, BKM–Sekretaris Jenderal (Sekjen) dan bendahara umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Berkarya akhirnya bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Bergabungnya dua elit DPP Partai Berkarya diungkapkan oleh ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Sulsel Dr Affandi Agusman Aris, Senin (20/2).
Affandi mengemukakan bila ada hal yang menarik dalam kunjungan yang dilakukan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Bro Setia Chandra Wiguna bersama sejumlah pengurus di Kota Makassar hingga Kabupaten Pinrang yakni Ketua Dewan Pertimbangan Nasional PSI Badarudin AP dan Sekretaris Dewan Pertimbangan Nasional PSI Imam Fathoni Efendi.

“Ketua Dewan Pertimbangan Nasional PSI Badaruddin AP adalah Mantan Sekjen DPP Partai Berkarya dan mantan Bendahara Umum DPP Partai Berkarya Imam Fathoni Efendi,”ujar Affandi Senin kemarin.

Menurut Affandi yang pernah tercatat sebagai sekretaris DPD Partai Hanura Sulsel ini, masuknya dua tokoh Partai Berkarya ke PSI berpeluang menambah kekuatan PSI menuju kemenangan pada Pemilu 2024.
Affandi mengakui dengan bergabungnya tokoh sentral Partai Berkarya, maka di Sulsel juga para kader tentu akan melakukan hal sama dengan memperkuat barisan PSI Sulsel dan kabupaten kota.
“Kedatangan para elit PSI di Sulsel salah satunya untuk membahas kolaborasi Partai Berkarya dan progres pencalegan.”ujar Affandi didampingi sekretaris DPW PSI Sulsel Imbar Ismail dan Ketua DPD PSI Kota Makassar Bro Israel Rante Lebang. (rif)

The post Sekjen dan Bendahara DPP Partai Berkarya Gabung PSI appeared first on Berita Kota Makassar.

source