Site icon ROVINDO

Sat Lantas Berbagi Korban Lumpu Layu

MAKALE, BKM — Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Tana Toraja berbagi kepada warga pra sejahtera yang sudah 30 tahun menderita lumpuh Agustina Baraallo (60) di Kelurahan Lemo, Makale Utara, Selasa (21/6).

Kondisi ekonomi Agustina sangat memprihatinkan dan hanya tinggal berdua dengan sanak keluarga di rumah sederhana dengan penuh keterbatasan.
Keberadaan Agustina dikethaui pihak Sat Lantas Polkres Tator dari staf Kelurahan Lemo dan langsung mendatangi lokasi sekaligus menyerahkan bantuan sembako.
Kasat Lantas Polres Tator Iptu Adnan Leppang terjun langsung bersama personel kelapangan melewati jalan setapak, bahkan becek dimusim hujan.
Setelah menerima informasi dari staf kelurahan terkait ada warganya mengalami sakit lumpuh layu. Pihaknya langsung bergerak sekaligus memaknai serangkaian Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022, bersama personel menyambangi rumahnya dan menyerahkan bantuan sembako. Kiranya bantuan tersebut meringankan beban keluarga.

”Kamki berharap dermawan lainnya turut berpartisipasi mengulurkan tangan kepada Agustina guna meringankan beban ekonominya mengingat kondisinya memperihatinkan sedang sakit,” jelas Kasat. (gus/C)

The post Sat Lantas Berbagi Korban Lumpu Layu appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version