Site icon ROVINDO

Polrestabes Makassar Kejar Begal Pelajar di Jalan Dg Tata

MAKASSAR, BKM — Dua orang pelajar menjadi korban begal di Jalan Daeng Tata. Salah satu dari keduanya terluka pada bagian lengan akibat terkena panah. Selain terluka, ponsel korban juga dirampas kelompok pelaku.
Peristiwa tersebut dibenarkan Kasubag Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando. Kata AKP Lando, informasi yang diterimanya menyebutkan bahwa kedua korban sebelumnya berboncengan kemudian singgah membeli makanan dan paket kuota.

Setelah itu korban melajukan kendaraannya. Saat tengah berada di Jalan Daeng Tata, perbatasan antara Makassar dan Gowa, saat itulah korban dibegal, pada Senin (3/10).

”Jadi kata korban, kalau pelakunya berjumlah 10 orang itu memepetnya. Kemudian di antara mereka melepaskan panah dan mengenai lengan salah satu korban. Dan salah seorang pelaku langsung merampas gawai korban. Korban sempat melakukan perlawanan. Dari kejadian itu korban kemudian dilakukan perawatan medis di RS Bhayangkara,” jelas Kasubag Humas, Rabu (5/10). (ish/c)

The post Polrestabes Makassar Kejar Begal Pelajar di Jalan Dg Tata appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version