PGRI Persilakan Baznas ke Sekolah Komunikasi Langsung

MAROS, BKM — Hasil pertemuan Baznas dangan pengurus PGRI kabupaten dan kecamatan terkait rencana pemotongan dana sertifikasi guru sudah menemui titik terang.
Pengurus PGRI sudah memberikan kesempatan Baznas untuk turun ke sekolah sekolah melakukan kordinasi kepada guru guru yang bersertifikasi.

PGRI mempersilahkan pengurus Baznas ke sekolah-sekolah untuk berkomunikasi langsung dengan guru-guru yang bersertifikasi untuk membicarakan kesediaannya menyumbangkan sertifikasinya ke Baznas untuk dikelola dengan baik.
”Pengurus PGRI sudah menyepakati Baznas untuk turun ke sekolah-sekolah melakukan komunikasi langsung terkait pemotongan sertifikasi guru,” ujar Patiroi.
Terkait besaran yang akan dipotong, lanjut Patiroi, tidak ditentukan nominalnya. Karena ini menyangkut sumbangan. Sehingga guru sendiri yang tentukan berapa yang mau dikeluarkan untuk Baznas.

Mengingat dana yang terkumpul itu nantinya juga akan kembali ke siswa atau guru yang betul-betul perlu bantuan. ”Nilai nominal yang dikeluarkan guru tidak ditentukan berapa besarnya dan tergantung keikhlasan setiap guru,” kata Andi Patiroi.
Dijelaskan Patiroi saat rapat dengan pengurus PGRI , pengurus Baznas menjelaskan, nilai sumbangan yang diusulkan tidak memberatkan para guru bersertifikasi.
Jika hanya kemampuannya Rp10 ribu atau lebih, itu tidak ada masalah. Dan itu saja yang akan dipotong baznas sesuai kesepatan guru.
”Berapa saja keikhlasan guru untuk dipotong itu yang jadi dan Baznas tidak tentukan nilainya,” sebut Patiroi.
Sementara itu, Wakil Ketua Baznas, Ansar Taufik, pada pertemuan itu telah mengusulkan dihadapan para peserta rapat pengurus PGRI, infak guru-guru yang sudah sertifikasi tidak dicantumkan berapa besarannya. Dan itu telah disesuaikan dengan kemampuan dan kerelaan masing-masing guru.
”Baznas sama sekali tidak menetapkan besaran yang wajib diinfakkan ke Baznas untuk dikelola. Dan itu dikembalikan ke guru masing-masing yang menentukan berapa yang mau diinfakkan,” ujar Ansar. (ari/c)

The post PGRI Persilakan Baznas ke Sekolah Komunikasi Langsung appeared first on Berita Kota Makassar.

source