Pemkab-Pancasakti Teken MoU

Bupati Irwan dalam sambutannya mengungkapkan, pendidikan merupakan salah satu faktor utama dalam peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Olehnya itu, Bupati Irwan berharap, kerja sama yang dibangun ini dapat bermanfaat bagi para aparatur dalam meningkatkan kapasitas SDM dan pengetahuan.
“Saya berharap MoU ini dapat ditindak lanjuti dan memberikan manfaat bagi para aparatur dalam meningkatkan pengetahuan” ujar Irwan.
Sementara itu Rektor Universitas Pancasakti Dr H Rusdin Nawi,M.Si mengungkapkan, kerja sama ini merupakan salah satu program yang digalakkan oleh lembaga pendidikan demi meningkatkan SDM aparatur.

Dia mengajak para aparatur untuk menempuh pendidikan pada Universitas Pancasakti dengan pilihan berbagai macam program studi.
“Kami mengajak para aparatur untuk melanjutkan Pendidikan dengan berbagai macam kemudahan yang dapat kami berikan demi peningkatan SDM” pungkasnya. Pada kegiatan ini turut hadir Sekretaris Daerah kabupaten Pinrang Ir.Budaya, Asisten, Staf Ahli dan Kepala OPD lingkup Pemkab Pinrang. (ady/C)

The post Pemkab-Pancasakti Teken MoU appeared first on Berita Kota Makassar.

source