BULUKUMBA, BKM — Pemkab Bulukumba menggelar buka puasa bersama dengan ribuan ASN dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru yang tergabung di sejumlah OPD di Anjungan Pantai Merpati, Bulukumba, Minggu (16/3). Pemkab juga menghadirkan ratusan anak panti asuhan(PA), tukang becak, petugas kebersihan, hingga personel Taruna Siaga Bencana (Tagana) dan Tim Kendali Banjir Bulukumba. Mereka kompak mengenakan pakaian putih-putih serta membawa makanan atau takjil buka puasa masing-masing.
Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf dalam sambutannya menyampaikan visi besar keberlanjutan pembangunan di Bumi Panritalopi. Dia mengatakan, periode kedua pemerintahannya, tantangan lebih besar lagi.
“Di periode kedua tanggung jawab kami lebih besar lagi. Saya minta semua partisipasita, baik melalui pikiran maupun tindakan. Janganki diam,” ungkap Andi Utta.
Dia menyinggung keberadaan Pantai Merpati yang kini menjadi tempat primadona baru di Bulukumba. Pantai Merpati, kata Andi Utta lagi, sudah menjadi salah satu kawasan objek wisata unggulan di Bulukumba. Andi Utta meminta warga Bulukumba untuk sama-sama menjaga Pantai Merpati agar tetap indah dan menarik bagi orang-orang di luar Bulukumba untuk berkunjung.
“Tempat ini sudah menjadi tempat wisata yang dikunjungi banyak orang. Tolong kita semua jaga tempat ini. Kalau tidak dijaga kebersihannya, tentu agak sulit orang luar bisa berkunjung,” jelasnya.
Sembari menanti saat berbuka puasa, Bupati Andi Utta menyerahkan sejumlah santunan dari ASN PPPK Guru Bulukumba kepada sejumlah pengelola PA. Saat penyerahan santunan, Andi Utta didampingi oleh Wakil Bupati Andi Edy Manaf dan Ketua Forum ASN PPPK Guru Bulukumba Andi Rais.
Menurut Andi Rais, penyerahan santunan dari ASN PPPK Guru untuk panti asuhan bukan pertama kali. Dia bilang, ada sekira 1.200 lebih jumlah ASN PPPK Guru di Kabupaten Bulukumba.
“Penyerahan santunan juga kita lakukan tahun lalu. Tapi kali ini, kita lebih meriah lagi dengan berkolaborasi dengan pemerintah daerah Bulukumba,” imbuhnya. (ful)