Site icon ROVINDO

Nasdem Tunggu Parpol Yang Ingin Berkoalisi Usung Anies

MAKASSAR, BKM–Merespons keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem yang mendukung dan mengusung Anies Rasyid Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres) mendapat tanggapan dari Sekretaris DPW Nasdem Sulsel Syahruddin Alrif.

Syahar-panggilan akrab Syaharuddin Alrif mengatakan secara struktural mulai dari tingkat DPW hingga DPRT pihaknya akan siap memenangkan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
“Untuk deklarasi kemarin, sebuah keputusan yang sangat tepat dari DPP Partai Nasdem yang disampaikan ketua umum, kami dari DPW DPD di 24 kabupaten kota di DPC 340 kecamatan, dan DPRT 3.082 kami siap secara struktur untuk pemenangan Anies Baswedan,” ujar Syahruddin, Selasa (4/10).

Menurut Syahar yang juga Wakil Ketua DPRD Sulsel ini, DPW berkewajiban mengampanyekan dan mensosialisasikan Anies Baswedan sebagai capres di Pemilu 2024.
“Karena ini sudah perintah DPP maka kami laksanakan, dan kami akan gas poll,” katanya.

Syahar, mengatakan setelah Anies dinyatakan sebagai Capres, Nasdem Sulsel akan menyisipkan sosialisasi Anies Baswedan sebagai capres di setiap kegiatan yang digelar DPW tiap pekan dan setiap bulannya.
“Tentu mulai hari ini kami sebagai partai pengusung di pilpres 2024 berkewajiban DPW Nasdem dari semua tingkatan untuk mengkampanyekan Anies, kami langsung sosialisaskan Anies for presiden 2024,” lanjutnya.
Syahar menjelaskan, terkait terbatasnya kursi Nasdem di DPR RI, maka Nasdem tidak dapat mengusung Capresnya sendiri.
Untuk itu partai yang dinakhodai Surya Paloh ini perlu berkoalisi. Namun menurut Syahar terkait hal tersebut masih menunggu keputusan DPP.
“Kita menunggu keputusan DPP soal (Koalisi Partai) itu, soal koalisi tinggal menerima saja apa keputusan (DPP Nasdem),” bebernya.
Terakhir, ia mengatakan bahwa Nasdem Sulsel kali ini belum fokus kepada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulsel, sebab masih mengukur semuanya dari hasil Pileg dan Pilpres. “Soal Pilkada kita lihat hasilnya dulu dari pileg dan pilpres nantinya,” tutupnya. (jun/rif)

The post Nasdem Tunggu Parpol Yang Ingin Berkoalisi Usung Anies appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version