MAKASSAR, BKM — Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas membuat heboh warga dan pengendara yang melintas di atas jembatan sungai Tello, Selasa pagi (4/7) pukul 08.30 Wita. Jasadnya terapung dekat dermaga Kera, di lingkungan RT 03, RW 06 Kelurahan Tamalanrea Indah, Kecamatan Tamalanrea.
Kasi Humas Polrestabes Makassar Kompol Lando mengemukakan, berdasarkan laporan dari Polsek Tamalanrea, sesuai keterangan saksi di TKP Lurah Lakkang Irwan,
awalnya ia menerima informasi dari grup adanya warga mengirim video mayat yang terapung di sungai Tello. Kondisinya mayat sudah membengkak. Irwan kemudian mengirimkan video terseut ke grup Tiga Pilar, dan langsung melakukan pengecekan di lokasi penemuan mayat.
Saksi lain di TKP bernama Dg Taba (55), juga mengaku menerima informasi dari warga. Kemudian bersama Binmas dan Babinsa langsung mengecek kebenaran mayat yang terapung tersebut. Setibanya di lokasi, terlihat posisi mayat berada di tengah sungai. Mayat itu lalu ditarik ke samping dermaga karena dikhawatirkan terbawa arus.
Sekitar pukul 09.00 Wita, Kepala SPKT Aiptu Paulus Lp bersama gabungan piket dipimpin Pawas Ipda Idris tiba di TKP. Mereka langsung mengamankan lokasi penemuan mayat. Selanjutnya dilakukan pemeriksaan kantong celana yang dikenakan korban, namun tidak ditemukan adanya identitas diri.
The post Mayat Laki-laki Tanpa Identitas Terapung di Sungai Tello appeared first on Berita Kota Makassar.