Massa Aliansi Tuntut Hentikan Perhitungan Ulang
axel wiryanto
Monday, 04 March 2024 18:06 pm
dibaca 84 kali

SINJAI, BKM — Kurang lebih ratusan orang yang mengatasnamakan dirinya dari Aliansi Masyarakat Desa Kassi Buleng menggelar aksi demo didepan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sinjai, Sabtu (2/3). Aksi masyarakat menolak untuk perhitungan ulang surat suara di sembilan TPS di Desa Kassi Buleng, Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai diminta dihentikan.

Massa memaksa masuk di Gedung KPU Sinjai namun dihalau oleh petugas pengamanan dari kepolisian Polres Sinjai sehingga aksi ricuh pun tak terhindarkan.
“Aksi massa ingin menyampaikan pendapat dan ingin masuk menghentikan proses rekapitulasi perhitungan ulang,” ujar Kapolres Sinjai, AKBP Fery Nur Abdullah.

Menurutnya, aksi demontrasi ini adalah gerakan sistematis dan ada yang memprovokasi sehingga terjadi aksi anarkis.
”Ada tujuh orang yang diduga provokator yang diamankan, termasuk ibu-ibu.

Saya lihat aksi ini ada gerakan sistematis, kita akan dalami siapa aktor dibalik ini dan apabila kita dapatkan bukti tentu kami akan lakukan tindakan tegas,” ungkapnya.
“Barang bukti yang turut kita amankan, yakni 10 senjata tajam dan tiga bom molotov. Jadi aksi ini menurut saya betul-betul sistematis,” pungkasnya.

source