Site icon ROVINDO

KPU Tana Toraja Rapat PDPB Triwulan II

MAKALE, BKM–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tana Toraja, lalu telah menggelar rapat koordinasi (Rakor) Forum Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan II, Senin (27/6).
Rakor dihadiri komisioner Bawaslu Tana Toraja, DPML, Kesbangpol, Ka Kantor Kementerian, Kabag Pemerintahan, Rutan Kelas II B Makale dan Cabang Dinas Pendidikan.

Komisioner KPU Tana Toraja, Elis Mangesa mengatakan Rakor forum koordinasi PDPB Triwulan II dihadiri stakeholder sesuai PKPU No.6 Tahun 2021.
Rapat ini juga membahas jumlah Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) kurang lebih 169.374 pemilih, dengan rincian pemilih laki-laki 86.187, dan pemilih perempuan 83.187 tersebar di 19 Kecamatan.

“Rapat tersebut stakeholder terkait sepakat membantu KPU Tana Toraja mengurai persoalan yang timbul selama proses Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan,”ujar Elis Mangesa.
Di rapat Forum PDPB itu juga disampaikan tentang fitur, manfaat dan langkah-langkah mengoperasikan Aplikasi Mobile Lindungi Hakmu dan meminta agar peserta forum turut berpartisipasi dalam mensosialisasikan aplikasi Mobile Lindungi Hakmu.
Menurut Elis Mangesa, hasil pemutakhiran data pemilih setiap bulannya diumumkan di website https:kab-tanatoraja.kpu.go.id, sehingga masyarakat mudah mengakses data terkini.

“KPU juga mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam mengawal hak pilihnya dengan cara memberikan informasi, tanggapan dan masukan terkait data pemilih,” ujar Elis (gus/rif/c).

The post KPU Tana Toraja Rapat PDPB Triwulan II appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version