SIDRAP, BKM — Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Sidenreng Rappang menggelar rapat koordinasi di Ruang Rapat Pimpinan Lantai III Kantor Bupati Sidrap, Senin (6/1). Rapat dipimpin Ketua DP Korpri Sidrap Muhammad Iqbal, didampingi Sekretaris Andi Kaimal, dan dihadiri jajaran pengurus kabupaten .
Berbagai program kerja Korpri Sidrap digodok dalam kesempatan ini. Di antaranya pemungutan iuran anggota Korpri, dan konsolidasi anggota Korpri PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja). Muhammad Iqbal menekankan pentingnya rapat koordinasi untuk menyusun program kerja Korpri ke depan.
Dia juga mengajak seluruh anggota aktif mendukung program organisasi.
“Saya berharap pengurus kabupaten dapat mendorong anggota Korpri untuk lebih aktif mendukung program-program yang ada,” ujarnya. (ady/C)
program kerja Korpri Sidrap;
1. Mempercepat pemungutan iuran Korpri di pengurus unit kabupaten, Kemenag, kecamatan, BLUD, dan PDAM.
2. Melakukan konsolidasi anggota Korpri dari PPPK.
3. Merencanakan Sidrap sebagai tuan rumah MTQ Korpri Tingkat Provinsi Sulsel 2025.
4. Menyusun SOP pelepasan jenazah anggota Korpri dan pelaksanaannya di tingkat unit.
5. Memindahkan sekretariat Korpri ke Kantor Gabungan SKPD.
6. Mengaktifkan kembali koperasi Korpri atau membentuk badan usaha Korpri.