Site icon ROVINDO

Kadispora Buka Rakerda KNPI Tana Toraja

MAKALE, BKM — Kadis Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tana Toraja Anton Toding membuka secara resmi Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD II KNPI Tana Toraja di Gedung Kemenag Tana Toraja, Sabtu (24/9). Raker mengusung tema pemuda berdaya, bangkit, tangguh dan produktif membangun Tana Toraja lebih maju.

Rakerda diawali dengan orasi ilmiah kebangsaan oleh Sumartoyo terkait pemuda dalam arus perubahan, menuju megatrend dunia 2030-2045. Sumartoyo menggambarkan kompleks perubahan yang dialami dunia akibat dari kecepatan perkembangan teknologi, emerging economic, demografi dan situasi global yang tidak menentu.

Rakerda didesain talkshow dikemas dengan substansi yang tajam meruapakan representasi dari program kerja komisi, Sumartoyo juga Ketua Panitia kegiatan.
Raker KNPI dihadiri ketua DPRD Tana Toraja, Wellem Sambolangi, Kemenag Usman Senong, Pemerhati perempuan dan anak Dr. Ester Ryan Mega, Ketua KPU Rizal Randa, Amggota DPRD Provinsi Sulsel, John Rende Mangontan.

Talkshow berjalan alot setelah Ketua DPD II KNPI Tana Toraja, Restu Tangaka, kupas tuntas isu kepemudaan hendaknya dicermati pemerintah. Demikian pula sebaliknya pemuda cerdas mampu berkreasi, dan memahami bahwa mereka ingin membantu daerah dengan SDM yang tersedia, namun hingga kini KNPI Tana Toraja belum diberikan ruang gerak berkreasi sesuai kompetensi mereka miliki. Ketua Hipakad Tana Toraja, Marassan Mallisa mengatakan Rakerda KNPI adalah gerakan perubahan yang selama ini belum ada di organisasi serupa. (gus/C)

The post Kadispora Buka Rakerda KNPI Tana Toraja appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version