Guru PAI Wajib Ikut PPG
axel wiryanto
Sabtu, 22 Oktober 2022 16:43 pm
dibaca 371 kali

GOWA, BKM — Sebanyak 100 orang guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Kabupaten Gowa mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang diselenggarakan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. PPG yang berlangsung di Baruga Tinggimae rujab Bupati Gowa, Kamis (20/10), merupakan program kerjasama Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar dengan Pemkab Gowa.

PPG ini dilakukan sebagai upaya Pemkab Gowa dalam peningkatan mutu dan kualitas para guru PAI sekaligus sebagai komitmen Pemkab Gowa menjalankan program prioritas dibidang pendidikan. PPG khusus bagi guru PAI ini sebagai upaya peningkatan kompetensi guru dan tenaga Pendidik Agama Islam ke depan.
”Ini sebuah komitmen kita untuk terus menindaklanjuti program prioritas yang kita rencanakan, salah satunya meningkatkan pendidikan dan SDM yang berlandaskan iman dan takwa. Alhamdulillah hari ini kita melakukan PPG ini sebagai bentuk komitmen tersebut,” kata Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.
Adnan menjelaskan, salah satu keuntungan dari PPG ini yakni para guru akan mendapatkan tunjangan sertifikasi yang berdampak baik terhadap kesejahteraan guru. Karena itu, Adnan pun berkomitmen akan menyelesaikan seluruh guru mengikuti PPG sebelum masa jabatannya selesai pada 2025 mendatang dan para guru PAI pun wajib mengikuti PPG tersebut.

”Tujuan utama kita melakukan kerjasama ini selain meningkatkan kesejahteraan, yang kita inginkan adanya akselarasi ekonomi yang berputar sehingga ekonomi Gowa tumbuh di masa akan datang,” ucap Adnan.

The post Guru PAI Wajib Ikut PPG appeared first on Berita Kota Makassar.

source