Golkar Toraja tetap Dukung TP Sebagai Cagub Sulsel
axel wiryanto
Friday, 01 July 2022 06:04 am
dibaca 232 kali

MAKASSAR, BKM–Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Provinsi Sulawesi Selatan Dr Taufan Pawe (TP) tetap mendapat dukungan agar dirinya maju sebagai bakal calon Gubernur Sulsel.

Dukungan datang dari Ketua DPD II Golkar Tana Toraja, Victor Datuan Batara. Viktor angkat bicara, soal isu yang berkembang di internal Golkar Sulsel.
Victor menyikapi masalah dihembuskan oknum atau kader-kader yang tidak bertanggungjawab terhadap partai berlambang pohon beringin rindang itu.
“Kami DPD Partai Golkar Kabupaten Tana Toraja, menyatakan tidak terpengaruh terhadap isu-isu tersebut yang cenderung menghambat kegiatan, dan kerja-kerja politik Partai Golkar di Provinsi Sulawesi Selatan,” tegas Victor melalui surat terbuka untuk Golkar Sulsel.
Apalagi, sudah tidak lama lagi memasuki tahapan pesta politik, mulai dari Pemilihan Presiden (Pilpres), Pemilihan Legislatif (Pileg), Pemilihan Gubernur (Pilgub), Pemilihan Wali Kota (Pilwali) dan Pemilihan Bupati (pilbup) se-Sulsel.

“Terutama dalam menghadapi Pilpres, Pileg, dan Pilgub tahun 2024. Setelah berkoordinasi dengan seluruh jajaran pengurus harian, dewan pertimbangan, anggota Fraksi Golkar, organisasi sayap dan hasta karya serta kader-jader yang ada di Kabupaten Tana Toraja,” jelas mantan Wakil Bupati Tana Toraja itu.
Untuk menyikapi isu-isu tersebut, Golkar Tana Toraja menyampaikan pernyataan sikap sebagai berikut.
Pertama tetap solid mendukung sepenuhnya kepemimpinan Dr HM. Taufan Pawe, sebagai Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Sulawesi Selatan.
Kedua, tetap solid mendukung sepenuhnya langkah dan kebijakan strategis yang diambil TP untuk
meningkatkan kerja-kerja politik setiap kader untuk membesarkan partaiGolkar di Sulsel, termasuk revitalisasi jajaran pengurus DPD provinsi apabila diperlukan.
Ketiga, tetap solid untuk mendukung dan mensosialisasikan Dr Ir H Airlangga Hartarto untuk menjadi Presiden RI tahun 2024 dan TP menjadi Gubernur Sulawesi Selatan tahun 2024.

The post Golkar Toraja tetap Dukung TP Sebagai Cagub Sulsel appeared first on Berita Kota Makassar.

source