F8 Bisa Jadi Inspirasi Kota Lain di Indonesia
axel wiryanto
Sunday, 27 August 2023 07:27 am
dibaca 97 kali

Di hari kedua pelaksanaan F8, Kamis (24/8), , panitia menyuguhkan sejumlah agenda yang cukup menarik. Dari panggung zona satu hingga empat, ada pertunjukan yang bisa dinikmati selama berada di area F8, Anjungan Pantai Losari.
Di zona satu, tari Nirmala dipentaskan oleh Romansa. Kemudian setelah itu pengunjung disuguhi tiga film pendek. Masing-masing berjudul Dua Arah, Nenek Pakande, Bapak Bunuh Saya, Saya Bunuh Bapak. Setelah pemutaran film satu persatu, akan diselingi dengan agenda ngobrol bareng film maker.
Selanjutnya, di panggung zona dua mulai pukul 16.30 Wita akan ada healthy content, body fighter, dan aerotelsmile by Higar.
Yang paling dinantikan, pengunjung akan dihibur dengan suara merdu dari Feby Putri. Siap-siap menggalau bersama dengan pelantun lagi ‘Halu’ ini. Feby Putri diketahui dara asal Makassar. Ia kembali ke kampung halaman untuk menyapa penonton F8.
Usai menggalau bareng Feby Putri, penikmat F8 akan dihentak dengan lantunan musik jaz dari Maliq D’essential. Malik D’Essential akan manggung pukul 20.20 hingga 21.10 Wita.
Ke panggung selanjutnya zona tiga, mulai pukul 19.25 penampilan tarian dari Kabupaten Mandar. Kemudian di panggung zona empat lebih didominasi dengan aktivitas seni. Antara lain peresmian galeri pada pukul 19.25 Wita, tari atau dance, puisi, workshop, musik , live painting dan body painting. (rhm)

The post F8 Bisa Jadi Inspirasi Kota Lain di Indonesia appeared first on Berita Kota Makassar.

source