Site icon ROVINDO

DPRD dan Polrestabes Tingkatkan Sinergitas Hadapi Tantangan

MAKASSAR, BKM–Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Makassar, Supratman, bersama jajaran pimpinan dan anggota DPRD Makassar, menerima kunjungan silaturahmi Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, di Gedung DPRD Makassar, Kamis (16/1).

Pertemuan ini menjadi momen strategis untuk mempererat sinergi antara DPRD Makassar dan Polrestabes Makassar dalam menghadapi berbagai tantangan kota.
Ketua DPRD Makassar, Supratman, mengapresiasi inisiatif Kombes Pol Arya Perdana yang berupaya membangun komunikasi lebih erat dengan DPRD. Dalam suasana penuh kehangatan, kedua belah pihak berdiskusi produktif mengenai berbagai isu strategis, mulai dari keamanan kota hingga upaya menjaga kondusivitas sosial.

“Terima kasih atas kunjungan Kapolrestabes Makassar. Kota Makassar memiliki tantangan kompleks. Kolaborasi antara DPRD, TNI, dan Polri sangat penting. Kita semua harus bekerja keras bersama,” ujar Supratman.
Ia juga menegaskan komitmen DPRD Makassar untuk selalu mendukung upaya kolaborasi lintas lembaga. “Kami stand by 24 jam. Siap berkolaborasi. Kerja sama antara wakil rakyat, Pemkot Makassar, dan Polrestabes telah lama terbukti efektif, termasuk dalam menyelesaikan berbagai konflik, seperti perkelahian kelompok,” tambahnya.

Sementara itu, Kombes Pol Arya Perdana menyatakan kesiapannya untuk terus memperkuat sinergi dengan DPRD Makassar. Ia optimis bahwa komunikasi intensif dan kolaborasi solid dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Kita percaya bahwa kolaborasi antar-lembaga adalah kunci menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat Makassar. Sinergi dengan DPRD akan menjadi pilar penting untuk mencapai visi ini,” ungkap Arya Perdana.
Selain menjadi ajang diskusi strategis, kunjungan ini juga menjadi perkenalan Arya Perdana sebagai Kapolrestabes Makassar yang baru, menggantikan pejabat sebelumnya. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kapolres Metro Depok.
Pertemuan yang berlangsung akrab ini memperkuat tekad bersama untuk menjadikan Makassar kota yang lebih aman, nyaman, dan harmonis. Kombes Pol Arya Perdana dan Ketua DPRD Makassar pun sepakat bahwa sinergitas adalah elemen vital untuk menghadapi berbagai tantangan di masa depan.(ita)

source

Exit mobile version