Site icon ROVINDO

Dies Natalis ke-39, UT Raih Rekor MURI Tiga Kategori

Acara ini lebih istimewa karena keterlibatan masyarakat umum melalui zoom meeting dan live streaming YouTube UT-TV.

Acara puncak Dies ke-39 UT juga menjadi ajang pertemuan dengan para mantan rektor UT, seperti Prof. Dr. Bambang Sutjiatmo (Rektor ke-3 UT), Prof. Atwi Suparman,M.Sc (Rektor ke-4 UT), dan Prof. Tian Belawati, M.Ed., Ph.D. (Rektor ke-5 UT). Termasuk dengan para wakil rektor UT terdahulu, pemenang Lomba Disporseni Nasional UT 2023, dan pimpinan mitra terdekat UT turut hadir dalam acara tersebut.

UT berhasil memperoleh prestasi luar biasa dengan meraih rekor MURI dalam tiga kategori, masing-masing Perguruan Tinggi dengan Tempat Ujian di Negara Terbanyak (51 negara), Perguruan Tinggi dengan Ujian Online Terbanyak (468.847 peserta ujian), dan Perguruan Tinggi dengan Penjualan Bahan Ajar Terbanyak (2.026.843 eksemplar).

Prestasi ini menunjukkan komitmen UT dalam menyediakan pendidikan tinggi yang inklusif dan terjangkau.

Selain prestasi gemilang, UT juga memperkenalkan tampilan baru Website yang lebih modern dan segar dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan keunggulan universitas yang kini berstatus Pergutuan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH). UT juga meluncurkan aplikasi Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) serta e-Asset.

Universitas Terbuka menjadi fenomena baru dalam dunia pendidikan tinggi di Indonesia, mengatasi tantangan infrastruktur dan topografi yang sulit. Prestasi yang diraih selama 39 tahun ini adalah bukti kokohnya UT sebagai perguruan tinggi masa depan bangsa,” ujar Prof Ojat.

Penghargaan dari UT Makassar

Selain itu, ia juga menyerahkan penghargaan bagi delapan mahasiswa yang berprestasi non akademik tingkat nasional maupun tingkat provinsi.
Acara ini berlangsung di Aula Kantor UT Makassar, Jalan Monginsidi Baru, Makassar, Senin (4/9). Hadir seluruh pegawai dan dosen UT Makassar, serta perwakilan mahasiswa berprestasi.

Sementara itu, mahasiswa berprestasi yang diberikan penghargaan adalah Nur Arsyil. Ia berhasil meraih juara dua nasional pada MTQ tingkat mahasiswa dalam acara Disporseni.

Nur Arsyil adalah mahasiswa semester lima Jurusan Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UT Makassar.

Mahasiswa berprestasi lainnya adalah Adi Ismail Nagara, juara dua Olimpiade Sains Mahasiswa Tingkat Nasional.

Kemudian Ade Islamiyah, Nur Azizah Henriyanti, Rifki Yatul Azizah, Wahyuni , Yosefina Novita Bahagia, serta Rosita Indarwati. Mereka adalah para
juara dua lomba menyanyi tingkat Provinsi Sulsel pada Lomba Porsi V IKBIM yang diselenggarakan oleh UNM.

Direktur UT Makassar Prof Rahman Rahim, mengatakan bahwa penghargaan yang diberikan ini sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin dengan media mitra selama ini.

Ia berharap kerja sama ini dapat terus berjalan untuk membantu mensosialisasikan UT Makassar ke masyarakat di seluruh nusantara.

”Selama kerja sama ini berlangsung, UT Makassar semakin dikenal dan dicintai oleh masyarakat. Terbukti dengan lonjakan jumlah peminat yang mendaftar pada semester ganjil tahun ajaran 2023,” ucapnya.

Prof Rahman Rahim juga berharap jumlah pendaftar mahasiswa baru UT Makassar dapat terus meningkat hingga mencapai 10 ribu mahasiswa UT Makassar pada tahun 2024.

Ia menegaskan, prestasi yang diraih mahasiswa UT Makassar telah membuktikan bahwa pembinaan kemahasiswaan di UT Makassar telah berjalan dengan baik. Ke depan diharapkan ada pembinaan pelatihan kewirausahaan bagi mahasiswa. (*/rus)

The post Dies Natalis ke-39, UT Raih Rekor MURI Tiga Kategori appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version