Site icon ROVINDO

Delapan Warga Paccerakkang Terjaring Razia Asyik Pesta Miras

MAKASSAR, BKM — Delapan orang warga menjalani pembinaan oleh Tim Khusus Jaga Lingkungan (Jalling), Kecamatan Biringkanaya. Mereka sebelumnya kedapatan sedang pesta minuman keras (miras) jenis ballo di wilayah RW 08, Kelurahan Daya, Kecamatan Biringkanaya.

Lurah Daya, Nuralam, mengatakan, pihaknya turun langsung menggelar razia bersama Babinsa dan Babinkamtibmas. Menyusul informasi yang ditindaklanjuti dari warga yang menyebutkan maraknya pesta Miras di wilayah Kelurahan Daya.

”Informasi warga menyebutkan maraknya pesta miras di wilayah Daya. Kami bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas turun langsung melakukan razia dan menggerebek lokasi yang sebelumnya diselidiki. Alhasil. Dari penggerebekan lokasi tepatnya di Jalan Paccerakkang RW 08 Kelurahan Daya diamankan delapan orang saat tengah asyik berpesta miras dan disita barang buktinya berupa ballo pada Minggu (19/2),” kata Nuralam.

Kendati begitu, pihaknya lalu memberikan pembinaan terhadap delapan orang diamankan tersebut dengan tidak mengulangi lagi perbuatannya.
”Kami berikan pembinaan saat diamankan, Mereka berjanji untuk menjaga keamanan lingkungan. Jika dilanggar, mereka siap untuk diproses hukum, dengan pernyataan mereka delapan itu tidak sampai disitu. Kami terus memantau mereka dan bila mereka melanggar janjinya tentu diproses hukum lebih lanjut,” tegas Nuralam.
Terpisah, Kapolsek Biringkanaya, Kompol Andi Alimuddin yang dihubungi BKM, Senin (20/2), mengaku, bersinergi dengan pemerintah kecamatan dan kelurahan dalam menjaga keamanan ketertiban masyarakat.

”Jadi hal yang dilakukan pemerintah kelurahan untuk menjaga lingkungan dari gangguan masyarakat tentunya kami sangat mendukung dan membackup. Selain itu kami juga Polsek Biringkanaya intens menggelar Patroli wilayah guna menjaga keamanan ketertiban masyarakat. Dan hasil patroli, kami laporkan ke Polrestabes Makassar berdasarkan atensi Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto yang kami tindaklanjuti,” kata Kapolsek mengakhiri. (ish/c)

The post Delapan Warga Paccerakkang Terjaring Razia Asyik Pesta Miras appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version