MALILI, BKM — Turnamen Bulutangkis Insan Rabbani Open 2025 antar SD se-Kecamatan Malili resmi ditutup, Minggu (20/4). Kegiatan ini sukses menarik antusiasme para pelajar, guru, serta masyarakat yang hadir mendukung para peserta sejak babak penyisihan hingga final.
Keluar sebagai juara di kategori tunggal putri yakni SDN 238 Mallaulu sebagai juara pertama, disusul juara kedua dan ketiga yakni SDN 238 Mallaulu dan SDN SDIT Insan Rabbani. Kategori tunggal putra diraih
SDIT Wahda Islamiyah 02 Tomoni sebagai juara pertama dan juara kedua serta ketiga direbut SDN 238 Mallaulu dan SDN SDIT Insan Rabbani. pada kategori ganda putra juara pertama disabet SDN 229 Waru,
SDIT Wahda Islamiyah 02 Tomoni keluar sebagai juara kedua dan juara ketiga menjadi milik SDN SDIT Insan Rabbani.
Bupati Luwu Timur, H Irwan Bachri Syam memberikan apresiasi tinggi atas terselenggaranya Turnamen Bulutangkis Insan Rabbani Open 2025 yang diikuti oleh SD se-Kecamatan Malili.
“Melihat semangat dan sportivitas yang ditunjukkan anak-anak kita selama turnamen sangat membanggakan. Mereka tidak hanya berkompetisi, tapi belajar tentang kerja sama, disiplin dan kepercayaan diri,” ujar Irwan.
Irwan menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia, guru, dan orang tua yang telah mendukung dan membimbing anak-anak dalam kegiatan ini. “Turnamen seperti ini harus terus didukung karena menjadi bagian dari pembinaan karakter dan pengembangan potensi generasi muda. Saya berharap kegiatan serupa bisa digelar rutin setiap tahun dengan cakupan yang lebih luas,” tambahnya.
Menurutnya, olahraga adalah salah satu sarana terbaik untuk membentuk generasi yang sehat, kuat, dan berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik. “Selamat kepada para juara, dan untuk yang belum juara, teruslah berlatih dan jadikan pengalaman ini sebagai bekal untuk menjadi lebih baik ke depannya,” pesan Irwan.
Kepala SDIT Insan Rabbani, Usman, selaku tuan rumah mengaku sangat bersyukur atas kehadiran bapak Bupati Luwu Timur dan bapak Kapolres Luwu Timur dalam acara ini menyaksikan langsung pertandingan final sampai penerimaan hadiah.
“Kehadiran bupati bukan hanya memberi semangat luar biasa bagi peserta tapi menjadi bukti nyata dukungan penuh terhadap pembinaan generasi muda melalui kegiatan positif seperti olahraga ini,” jelasnya.
“Turnamen ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tapi juga wadah silaturahmi, berbagi inspirasi, dan mempererat ukhuwah antarsekolah,” tutup Usman.
Hadir Kapolres Luwu Timur, AKBP Zulkarnain, perwakilan PBSI, perwakilan DPC Wahdah Islamiyah Malili, serta kepala sekolah dari SDIT Insan Rabbani dan SDN 238 Mallaulu. Puncak acara ditandai dengan penyerahan hadiah kepada para juara, yang diserahkan langsung oleh Bupati, Kapolres, dan perwakilan PBSI.
Para juara mendapatkan piala, medali, dan hadiah pembinaan sebagai bentuk apresiasi atas semangat dan prestasi yang telah ditunjukkan. (rls)