SOPPENG, BKM.COM-Ketua BPC Hipmi Kabupaten Soppeng, Andi Muhammad Farid memberikan penilaian kinerja terhadap Layanan DPM PTSP NAKERTRANS Kabupaten Soppeng.
Penilaian tersebut berlangsung di Kantor DPM PTPS NAKERTRANS Kabupaten Soppeng, Jumat (24/6/2022).
Andi Farid dalam kesempatan tersebut mengatakan penilaian yang diisi ini melalui aplikasi guna untuk memberikan masukan dan pelayanan publik/perijinan dapat lebih baik kedepannya.
“Adapun kriteria penilaian yang kami isi yaitu nilai Tampilan, Empati, Keterandalan, Daya tanggap dan Jaminan kepastian,”ungkapnya.
Sementara Kepala Dinas DPM PTPS NAKERTRANS, Andi Dhamrah, mengucapkan Terima kasih kepada Ketua BPC Hipmi Soppeng atas kehadirannya memberikan penilaian untuk mengetahui kinerja kami.
“Penilaian ini merupakan tindaklanjut pelaksanaan kegiatan sosialisasi dan workshop Penilaian
Kinerja Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Kinerja Percepatan Pelaksanaan Berusaha (PPB) Pemerintah Daerah se-lndonesia Tahun 2022 yang dilaksanakan 23 Mei lalu,”ucapnya.
Ia juga menjelaskan bahwa Kementerian Investasi Republik Indonesia melalui Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) melibatkan HIPMI di seluruh Indonesia sebagai penilai pemangku kepentingan terhadap PTSP Pemerintah Provinsi, PTSP Pemerintah Kabupaten/Kota.
“Dari hasil penilaian yang keluar secara otomatis melalui aplikasi kami mendapakan nilai yang cukup baik atau 88,500. Saran – saran yang bersifat konstruktif untuk pelayanan yang lebih baik kedepannya akan kami tingkatkan lagi,”tutupnyatutupnya Andi Dhamrah.(Sar)
The post BPC Hipmi Nilai Kinerja Layanan DPM PTSP Nakertrans Soppeng appeared first on Berita Kota Makassar.