Site icon ROVINDO

BPBD Turunkan Tim di Pujananting

BARRU, BKM– Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Barru dalam tiga hari terakhir menyebabkan banjir dan longsor. Di Kecamatan Pujananting terdapat tiga titik longsor dan dua titik diantaranya di Desa Pujananting dan satu titik lainnya di Desa Bulobulo.

Anggota DPRD Barru Hacing yang juga tokoh masyarakat Desa Bulo-bulo, Minggu (25/12) menyempatkan diri membagikan foto titik longsor terbaru ruas jalan yang menghubungkan Kampung Punranga-Bulobulo ke media sosial. Kecamatan Pujananting merupakan daerah ketinggian memang merupakan wilayah yang kerap berlangganan dengan peristiwa longsor.

Kini gegara cuaca ekstrim yang disertai hujan deras menyebabkan beberapa tempat di Pujananting mengalami longsor. Titik longsor ini menyasar jalan yang menghubungkan antar kampung dan desa.
“Kejadian ini tadi malam akibat hujan deras dari kemarin. Saat ini sudah ada tiga titik longsor. Di wilayah desa Pujananting dua titik dan di Desa Bulobulo satu titik,” ujar Hacing. Sebelumnya titik longsor juga terjadi dijalan masuk kawasan wisata Lappalaona Desa Harapan Kecamatan Tanete Riaja.
Kepala BPBD Kabupaten Barru Umar Sinampe secara terpisah menyatakan titik longsor terjadi karena kondisi cuaca ekstrim yang disertai hujan deras. Apalagi secara geografis titik rawan wilayah longsor itu memang berada diarea ketinggian.

“Pihak BPBD sudah menurunkan tim ke Desa Harapan dan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mengatasi longsor tersebut. Beruntung peristiwa longsor yang terjadi ini jauh dari lokasi pemukiman warga,” kata Umar.
“Kami tetap mengimbau kepada warga agar tetap waspada dengan kondisi cuaca ekstrim yang masih terus terjadi dibeberap tempat,” pungkasnya. (udi/C)

The post BPBD Turunkan Tim di Pujananting appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version