Bawaslu Rakor Bersama KPU dan Dikdukcapil Maros

“Membahas mengenai strategi untuk mengatasi permasalahan yang mungkin muncul pada saat pemutakhiran data pemilih, seperti pemilih ganda, pemilih fiktif, atau pemilih yang sudah meninggal dunia. Selain itu, juga dibahas mengenai teknis pemutakhiran data pemilih, ” ucapnya.
Sementara itu, Anggota KPU Kabupaten Maros, Meilany, mengungkapkan bahwa KPU telah menyiapkan beberapa langkah untuk memastikan keakuratan data pemilih. “KPU akan melakukan verifikasi data pemilih secara berkala untuk memastikan data yang ada di daftar pemilih tetap akurat dan update,” ujarnya.
Disisi lain, Kordiv. Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (P3S) Bawaslu Maros, Amiruddin mengungkapkan, Rakor ini juga menjadi ajang untuk memperkuat koordinasi antara Bawaslu, KPU, dan Disdukcapil dalam memperbaiki data pemilih.
Menurutnya, salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah dengan menyelenggarakan rapat koordinasi serupa secara berkala untuk memantau kemajuan dan mengatasi masalah yang muncul.

The post Bawaslu Rakor Bersama KPU dan Dikdukcapil Maros appeared first on Berita Kota Makassar.

source