Site icon ROVINDO

Anggaran Rp30 M untuk Rehabilitasi Rujab Wali Kota

MAKASSAR, BKM — Tahun ini, Pemerintah Kota Makassar akan melakukan rehabilitasi terhadap rumah jabatan wali kota yang berlokasi di Jalan Penghibur Kecamatan Ujung Pandang.

Hal tersebut dibenarkan Kepala Bidang Pembagunan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar, Hajar Aswad. Ia mengatakan rujab wali kota itu akan dijadikan tiga lantai. Selain itu, bangunannya juga akan dikembalikan ke fungsinya sebagai bangunan bersejarah.
“Rehabilitasi rujab wali kota masuk dalam perencanaan program tahun ini,” ungkap Hajar Aswad, akhir pekan kemarin.
Diketahui, bangunan rujab tersebut terdiri dari dua lantai.Dibelakang rumah dinas juga terdapat gedung pertemuan yang dinamai Baruga Anging Mammiri.

Rencananya, rumah dinas akan dipindahkan ke lantai 2 Baruga Anging Mammiri.
“Bangunan yang di depan akan jadi museum, jadi tempat tinggal dipindahkan ke belakang, lantai 2 Baruga Anging Mammiri,” ucapnya.
Baruga Anging Mammiri kata Hajar Aswad akan disulap menjadi tiga lantai. Sebelumnya hanya dua lantai.
Lantai satu tetap akan dijadikan gedung pertemuan. Lantai dua jadi rumah dinas. Sementara lantai tiga akan jadi rooftop.
Namun untuk memastikan kekokohan bangunannya, gedung pertemuan tersebut akan dibongkar lebih dulu.
“Harus dibongkar dulu, karena takutnya strukturnya tidak kuat,” jelasnya.

“Jadi sebelum lelang fisik harus lelang pembongkaran dulu,” sambungnya.
Adapun alokasi anggaran untuk rehabilitasi rujab wali kota tersebut mencapai Rp30 miliar.
Terkait rencana desainnya, Hajar Aswad belum bisa memberi gambaran.
Ia akan melihat seperti apa Detail Engineering Design (DED) nantinya.
Sementara itu, Dr Nila Sastrawati pemerhati di Kota Makassar merespon dan menyambut positif gagasan dari Pemkot Makassar yang ingin mengembalikan kota Makassar sebagai kota sejarah dengan bangunan-bangunan bersejarah seperti di Rujab Wali Kota Makassar.”Ini sangat penting karena bisa memperkenalkan ke anak cucu kita bangunan bersejarah di era penjajahan dulu,”singkatnya. (rhm)

The post Anggaran Rp30 M untuk Rehabilitasi Rujab Wali Kota appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version