Golkar Sulsel Diminta Maksimalkan Media dan Penggalangan Opini

MAKASSAR, BKM–Ketua bidang media dan penggalangan opini (MPO) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Muthia Hafid berharap agar Golkar Sulsel dapat memaksimalkan media dan penggalangan opini. Permintaah Muthia disampaikan melaluo zoom ketika memberikan materi terkait peran dan fungsi MPO Partai Golkar dalam pemenangan pemilu 2024.

Kegiatan tersebut diikuti 24 MPO Golkar kabupaten kota dan organisasi sayap, pendiri dan didirikan di Novotel hotel, Jalan Sudirman Makassar, Senin (12/12) hingga Rabu (14/ 12)
“Kita harus memahami peran dan fungsi MPO ini adalah penggalangan opini, artinya MPO harus menjadi ujung tombak pemenangan Partai Golkar yang sudah menjadi amanah dalam Rapimnas Partai Golkar terkait sosialisasi kerja-kerja Partai Golkar dan kerja Ketua Umum Airlangga Hartarto untuk Indonesia,” kata Meutya Hafid dalam diskusi dengan kader Golkar Bidang MPO Golkar Sulsel di Novotel Hotel.
Meutya juga berharap MPO Partai Golkar di tingkat kabupaten kota untuk bisa mengaktifkan channel-channel media sosial dari semua platform yang ada.
“Kita memantau semua akun-akun media sosial Golkar di tingkat DPD I dan II, agar semua akun tersebut secara aktif mempromosikan kerja-kerja positif Ketua Umum Partai Golkar dan Partai Golkar,” singkatnya.

Meutya juga menjelaskan tugas dan fungsi bidang MPO Partai Golkar, lalu soal skema kerja Bidang MPO Partai Golkar.
Ketua DPD I Golkar, Taufan Pawe (TP) mengatakan, hasil riset dari lembaga survei menunjukkan masyarakat saat ini cenderung meluangkan waktunya bermain media sosial. Kondisi ini tidak boleh diabaikan khususnya di MPO.
Oleh karenanya, para kader muda diharapkan semakin solid bekerja dan menjadi garda terdepan mentransformasikan kegiatan-kegiatan Golkar di tengah masyarakat.

The post Golkar Sulsel Diminta Maksimalkan Media dan Penggalangan Opini appeared first on Berita Kota Makassar.

source