Kenang Jasa Pahlawan, Kapolres Pimpin Ziarah
axel wiryanto
Sunday, 13 November 2022 06:12 am
dibaca 313 kali

BELOPA, BKM — Kapolres Luwu AKBP Arisandi menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada upacara memperingati Hari Pahlawan 10 November 2022 sekeligus memimpin pelaksanaan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Belopa, Kecamatan Belopa, Kamis (10/11). Hadir Bupati Luwu H Basmin Mattayanag dan unsur Forkopimda Kabupaten Luwu.

Rangkaian kegiatan yaitu penghormatan kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta sebagai bentuk do’a, peletakan karangan bunga oleh inspektur upacara dan pembacaan doa dengan harapan semoga para arwah para pahlawan diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa.

Upacara diakhiri rangkaian tabur bunga oleh peserta upacara.

Opu Daeng Risaju adalah pejuang wanita asal Sulsel yang menjadi Pahlawan Nasional Indonesia. Opu memiliki nama kecil Famajjah.

Opu merupakan gelar kebangsawanan Kerajaan Luwu yang disematkan pada Famajjah yang memang merupakan anggota keluarga bangsawan Luwu.
Kapolres Luwu AKBP Arisandi mengatakan kegiatan upacara tersebut dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan RI.
“Sebagai generasi muda penerus bangsa, kita bertanggung jawab untuk meneruskan cita-cita pendahulu kita dengan tetap merawat kebhinekaan serta menjaga persatuan dan kesatuan,” ujar Arisandi. (rls)

The post Kenang Jasa Pahlawan, Kapolres Pimpin Ziarah appeared first on Berita Kota Makassar.

source