Erna Rasyid Masuk 10 Besar Politisi Perempuan Terpopuler
axel wiryanto
Thursday, 10 November 2022 14:20 pm
dibaca 278 kali

MAKASSAR, BKM–Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Parepare yang juga Ketua Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Provinsi Sulawesi Selatan, Hj Erna Rasyid Taufan ditetapkan masuk 10 besar tokoh perempuan Partai Golkar terpopuler dalam kategori pemberitaan periode Oktober, 2022 di Indonesia.
Nama-nama tokoh itu dirilis oleh Partai Golkar melalui akun media sosial (instagram) resmi miliknya, golkarpedia.
Dalam leaflet medsos IG yang tersebar di sejumlah grup WhatsApp ini, nama Erna Rasyid Taufan bertengger di posisi 9 bersama 10 tokoh perempuan ternama di Indonesia, yang didominasi kepala daerah dan Anggota DPR RI.

Adapun 10 besar Tokoh Perempuan Partai Golkar terpopuler di Indonesia, yaitu Ratu Tatu Chasanah yang juga Ketua DPD I Golkar Banten, Cen Sui Lan merupakan Anggota Komisi V DPR RI, Riana Sari Arinal juga Ketua KPPG Lampung.
Selanjutnya ada Airin Rachmi Diany selaku Ketua Umum KPPG/Wali Kota Tangerang Selatan, Indah Putri Indriani sebagai Ketua Golkar dan Bupati Luwu Utara, Hetifah Sjaifudian merupakan Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Nurul Arifin selaku Anggota Komisi I DPR RI, Meutya Hafid selaku Ketua Komisi I DPR RI, Erna Rasyid Taufan selaku Ketua DPD II Golkar Parepare dan Fadia Arafiq sebagai Bupati Pekalongan.
Populeritas Erna Rasyid lantaran banyaknya pemberitaan yang mempublish kegiatan-kegiatan istri Taufan Pawe, Wali Kota Parepare yang dinilai oleh masyarakat tak kalah jauh dengan agenda kegiatan kepala daerah.

The post Erna Rasyid Masuk 10 Besar Politisi Perempuan Terpopuler appeared first on Berita Kota Makassar.

source