Kejari Sulbar Sosialisasi Tugas Pidana Militer

MAMUJU, BKM — Kepala Kejaksaan Tinggi Sulbar, Muhammad Naim membuka kegiatan sosialisasi Tugas dan Fungsi (Tusi) Pidana Militer di Hotel D’Maleo Mamuju, Rabu (2/11).

Muhammad Naim mengatakan, sosialisasi tersebut dilakukan oleh Asisten Pidana Militer Kejati Sulsel dan Kepala Oditur Militer Makassar. Peserta di antaranya perwakilan tiga matra TNI di Sulbar, Polda dan jajaran Polres se-Sulbar, para Kajari dan Kasi Pidum se-Sulbar.

Bidang Tindak Pidana Militer di Kejaksaan, memiliki tugas dan wewenang di bidang koordinasi teknis penuntutan yang dilakukan oleh oditurat serta penanganan perkara koneksitas yang bertanggung jawab langsung kepada Jaksa Agung.

Pidana militer menangani perkara koneksitas yang pelakunya militer dan juga sipil.
Bidang tersebut tergolong baru di lembaga kejaksaan. (zul/C)

The post Kejari Sulbar Sosialisasi Tugas Pidana Militer appeared first on Berita Kota Makassar.

source