MAROS, BKM — Bupati Maros, Chaidir Syam dan Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari yang juga Ketua Kontingen Olahraga Maros, mengunjungi atlet yang sedang berlaga di Porprov XVII Sulsel di Kabupaten Sinjai dan Bulukumba.
Kunjungan ini untuk memberikan dukungan dan semangat secara langsung kepada para atlet dan kontingen olahraga Maros. Selain bupati dan Wabup Maros, unsur Muspida juga ikut menyambangi posko kontingen. Di antaranya Kapolres Maros, AKBP Awaludin Amin, Dandim 1422 Maros, Letkol Inf M Hujairin, Ketua DPRD Maros, Patarai Amir, Wakil Ketua DPRD Maros, Haeriah Rahman, beserta sejumlah anggota DPRD Maros.
Rombongan bupati Maros ini diawali dengan mengunjungi posko di Sinjai kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke posko di Bulukumba. Sekaligus mengunjungi sejumlah venue pertandingan dan melihat langsung para atlet yang bertanding. Seperti bulutangkis dan panahan.
Chaidir Syam menyampaikan, Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan (Porprov Sulsel) merupakan pesta olahraga multi even empat tahunan skala lokal antar kabupaten dan kota di Sulawesi Selatan. Seluruh atlet kontingen Kabupaten Maros merupakan putera puteri terbaik yang telah siap berkompetisi.
”Para atlet mesti selalu menjaga semangat dan rasa percaya diri. Tidak perlu takut kalah. Karena atlet Maros memiliki potensi besar untuk meraih prestasi,” kata Bupati Chaidir Syam.
Chaidir juga mengingatkan para atlet dan peserta kontingen Maros agar senantiasa menjaga nama baik daerah selama berada di arena lomba. ”Jadilah duta olahraga Kabupaten Maros yang menjaga nama baik daerah tidak hanya di arena pertandingan, tetapi juga dalam pergaulan dengan saudara-saudara satu bangsa. Saya percaya Porprov XVII 2022 merupakan ajang persahabatan yang harus dilandasi dengan satu rasa berbangsa Indonesia,” ujar ketua PAN Maros ini.
The post Chaidir Syam dan Suhartina Bohari Kunjungi Atlet Maros di Sinjai dan Bulukumba appeared first on Berita Kota Makassar.