Temukan Korban Tenggelam Briptu Frans Dapat Reward Kapolres
axel wiryanto
Thursday, 04 August 2022 03:11 am
dibaca 215 kali

MAKALE, BKM — Kapolres Tana Toraja, AKBP Juara Silalahi menyerahkan reward kepada Briptu Frans Roy Rano yang bertugas di unit tindak pidana umum Sat Reskrim Polres Tator setelah berhasil melaksanakan tugas kemanusiaan, Senin (1/8) kemarin.

Reward disematkan kepada Frans atas keberhasilan menyelam dengan alat seadanya menemukan korban tenggelam, Kamis (21/7) lalu sekitar pukul 15.47 Wita di Aliran Sungai Layang dibawah jembatan Rea Tulak Langi, Kelurahan Pattan Ulusalu, Kecamatan Saluputti, Tana Toraja.

Korban tenggelam ditemukan Frans Roy didasar sungai sedalam 10 meter, Nelwan Patola (23) mahasiswa Fakultas Mesin UKI Tana Toraja. Almarhum tenggelam, Rabu (20/7) lalu sekitar pukul 11.00 Wita saat hendak melaksanakan tugas penelitian turbin, nahas topinya jatuh ke sungai diselamatkan korban malah tenggelam.
Pencarian korban dilakukan dua hari melibatkan Tim Basarnas Tana Toraja, Polri, TNI, SAR Unhas, Mahakripa UKI Toraja, Tim SAR Palopo, Kelompok Pecinta Alam dan warga menyisir sungai layang serta dilakukan penyelaman.

Alhasil sekitar pukul 15.47 Wita personel Polres Tana Toraja Briptu Frans Roy melakukan penyelaman dengan alat seadanya menemukan korban didasar sungai kemudian menarik korban kepermukaan air.
”Kami apresiasi kepada personil yang berhasil mengevakuasi korban tenggelam bentuk kebanggaan terhadap personil Briptu Frans Roy, atas dedikasi serta loyalitasnya dalam melaksanakan tugas,” ujar Kapolres.

Reward diberikan semoga menjadi motivasi bagi personil lain terus berinovasi memberikan karyanya. Ini kebanggan tersendiri bagi Polres Tana Toraja khususnya institusi Polri.
Pascapenyerahan penghargaan Briptu Frans Roy, AKBP Juara memimpin upacara kenaikan pangkat pengabdian perwira menengah dan perwira pertama TMT yakni Benyamin Rembon dari pangkat Kompol dinaikkan setingkat lebih tinggi menjadi AKBP, dan Mustakim dari Aiptu dinaikkan setingkat lebih tinggi menjadi Ipda. (gus/C)

The post Temukan Korban Tenggelam Briptu Frans Dapat Reward Kapolres appeared first on Berita Kota Makassar.

source