PJ Bupati Hadiri Paripurna di DPRD

WAJO, BKM — Pj Bupati Wajo, Andi Bataralifu menghadiri rapat paripurna usul pengesahan pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Wajo Tahun 2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Wajo, Selasa (14/1).

Rapat Paripurna mengumumkan usul pengesahan pengangkatan H Andi Rosman dan H Baso Rahmanuddin sebagai sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Wajo Tahun 2024.
Andi Bataralifu yang dikonfirmasi usai mengikuti rapat paripurna menyampaikan selamat kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Wajo Pilkada Tahun 2024.
“Kami atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Wajo menyampaikan selamat dan sukses kepada Andi Rosman dan Baso Rahmanuddin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Wajo terpilih periode tahun 2025-2030. Semoga bisa amanah dalam menjalankan tugas pada saatnya nanti,” ujar Andi Bataralifu.

Direktur Evaluasi Kinerja dan Peningkatan Kapasitas Daerah Kemendagri ini juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang berpatisipasi aktif dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada Tahun 2024 sehingga bisa terlaksana lancar, aman dan damai.

Sebelumnya, Ketua DPRD Kabupaten Wajo, Firmansyah Perkesi yang memimpin rapat paripurna menyebut bahwa atas pengumuman pengesahan tersebut akan ditindaklanjuti penyampaian kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur untuk mendapatkan pengesahan pengangkatan Saudara Bupati dan Wakil Bupati Wajo Periode Tahun 2025-2030.

Turut hadir dalam Rapat Paripurna tersebut Para Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Wajo, Forkopimda, Pewakilan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Pilkada Tahun 2024, Jajaran Pemerintah Kabupaten Wajo, Pimpinan Partai Politik, Ketua bersama Komisioner KPU dan Bawaslu, Organisasi Wanita, Insan Pers, LSM serta undangan lainnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wajo sebelumnya telah menetapkan pasangan Andi Rosman-dr Baso Rahmanuddin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Wajo Terpilih. Keputusan tersebut ditetapkan melalui rapat pleno terbuka penetapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Pilkada Tahun 2024, Kamis (9/1) lalu. (lis)

source

Leave a Reply