Pemimpin Akuntabel
axel wiryanto
Sunday, 11 August 2024 00:33 am
dibaca 77 kali

PASANGAN calon yang akan memimpin di daerah ini haruslah memiliki sikap yang akuntabel. Sebab akuntabilitas menjadi komponen kunci dalam kepemimpinan. Pada dasarnya ini adalah tindakan untuk bertanggung jawab kepada orang lain untuk menjadi pemimpin yang efektif.

Akuntabilitas menuntut sikap yang bertanggung jawab pada tiap tindakan dan keputusan yang ditetapkan.

Dalam kontestasi pilkada ini setiap kandidat harus memahami jika tuntutan zaman menyebabkan tantangan kepemimpinan di tingkat daerah akan semakin besar karena pengelolaan yang semakin kompleks.

Akuntabel sendiri merupakan sebuah istilah yang sering kita dengar dalam konteks pengelolaan suatu lembaga, salah satunya di pemerintahan. Hal ini berkaitan erat dengan transparansi kinerja pengurus atau perwakilan dalam mempertanggungjawabkan pekerjaannya kepada para pemangku kepentingan, seperti masyarakat.
Dalam mengelola pemerintahan, akuntabilitas adalah hal yang penting.

Karena jika seorang pimpinan bersikap akuntabel, maka akan meminimalisiasi penyalahgunaan wewenang dan mempermudah mekanisme pengawasan.

Akuntabel juga merupakan suatu prinsip kepemimpinan yang mengajarkan mengenai transparansi kinerja serta pertanggungjawaban segala jenis tugas maupun kewajibannya. Tindakan ini menjadi suatu pilar penting untuk kemajuan pemerintah, khususnya pada pemerintah tingkat daerah.
Sebab dalam suatu kepemimpinan lembaga, para pemangku kepentingan yang, dalam hal ini adalah masyarakat, telah mempercayakan hak-hak mereka kepada seorang pemimpin yang telah dipercaya.
Akuntabilitas merupakan sebuah konsep yang mencakup kemampuan seseorang dalam menjelaskan tentang keputusan, aktivitas, dan pelaksanaan tanggung jawabnya. Melalui tindakan tersebut, tugas maupun fungsi tiap jabatan dapat terpantau sehingga menghindarkan terjadinya abuse of power yang bisa berimbas pada kemajuan daerah.

Karena itu, akuntabilitas dan akuntabel adalah dua hal yang saling berkaitan karena sama-sama mengajarkan mengenai pertanggungjawaban atas tugas dan wewenang. Keduanya juga menjadi aspek penting dalam hal administrasi, yang terkait pada laporan pengelolaan seperti pengelolaan anggaran pemerintahan daerah, di mana semua aspeknya harus transparan sekaligus mencerminkan kondisi sebenarnya.
Sikap akuntabel ini penting untuk dimiliki setiap kandidat yang hendak berkontestasi. Sebab ketika seseorang bersikap akuntabel, artinya mereka bersedia memperlihatkan hasil kerja dan tanggung jawabnya guna mendapat apresiasi maupun evaluasi dari orang lain.

Hal ini tentu merupakan sesuatu yang positif, karena memberi peluang bagi masyarakat untuk mengevaluasi dan mengukur keberhasilan pelaksanaan suatu tanggung jawab dalam menjadi seorang kepala daerah
.Selain sebagai bahan evaluasi, akuntabel adalah sikap penting yang perlu ditunjukkan agar dewan pengawas dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Jika kinerja seorang pemimpin tidak diawasi, maka besar kemungkinan akan terjadi penyalahgunaan wewenang. Oleh karena itu, akuntabilitas merupakan prinsip wajib dalam pengelolaan pemerintahan. (yus)

source