KPU Gowa Raih Penghargaan Kategori Penyelenggara Adhoc Terbaik

GOWA, BKM–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa kali ini meraih penghargaan sebagai penyelenggara Adhoc terbaik dengan kategori penyelesaian pertanggungjawaban penggunaan anggaran Badan Adhoc Pemilu 2024 pada Aplikasi SITAB atau sistem pertanggungjawaban Badan Adhoc.
Penghargaan ini diterima Ketua KPU Gowa Fitra Syahdanul saat menghadiri kegiatan Raker Evaluasi Pengelolaan Logisitik dan Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Tahapan Pemilu 2024 yang diikuti oleh ketua, sekretaris, kasubag KUL, pejabat pembuat komitmen, bendahara, operator persediaan, operator pembayaran, sekretaris PPK dan staf pengelola keuangan sekretariat PPK se Sulawesi Selatan yang berlangsung dua hari di Hotel Claro Makassar, Selasa (19/12) hingga Rabu (20/12).
Dalam kegiatan Raker tersebut, KPU Sulsel mendaulat KPU Gowa sebagai penerima penghargaan terbaik pertama di lingkup KPU Sulawesi Selatan.

Ketua KPU Gowa Fitra Syahdanul usai menerima penghargaan tersebut, mengatakan raihan ini berkat usaha bersama dalam pengelolaan keuangan institusi, sehingga KPU Gowa mendapatkan penilaian terbaik pertama kategori penyelesaian pertanggungjawaban penggunaan anggaran Badan Adhoc Pemilu 2024 pada aplikasi SITAB,
“Saya harap kita semua tetap jaga kualitas, jaga kekompakan dan jaga kesehatan agar kita semua dapat bekerja mengawal Pemilu ini dengan baik. Reward ini berkat kerjasama yang solid mulai dari penyelenggara kabupaten, kecamatan sampai kelurahan/desa. Capaian ini membuktikan kalau KPU Gowa sangat siap menghadapi Pemilu 2024.. Insya Allah sukses Pemilu dan sukses pengelolaan keuangan, ” kata Fitra didampingi Sekretaris KPU Gowa Lukman.
Sementara itu Sekretaris KPU Gowa Lukman menyampaikan terima kasih kepada seluruh penyelenggara baik yang ada di Sekretariat PPK, Sekretariat PPS, Operator SITAB, tenaga pendukung se Kabupaten Gowa atas kerja keras dan kerjasamanya sehingga kita dapat meraih peringkat terbaik pertama penyelesaian LPJ Badan Adhoc pada Aplikasi SITAB Pemilu 2024.

Hal senada dikatakan, Suardi Mansing selaku Kordiv Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM menyatakan rasa syukurnya karena KPU Gowa mendapatkan penilaian dalam pengelolaan anggaran Adhoc Pemilu 2024 tersebut.
“Alhamdulillah berkat kita semua, KPU Gowa mendapatkan terbaik pertama kategori penyelesaian pertanggungjawaban penggunaan anggaran Badan Adhoc Pemilu 2024 pada aplikasi SITAB ini. “Semoga kinerja yang diperlihatkan KPU Gowa ini menjadi dasar penilaian-penilaian terbaik selanjutnya,”kata Suardi. (sar/rif)

source