DPRD Barru Kunker Dua Kabupaten
axel wiryanto
Wednesday, 11 October 2023 08:42 am
dibaca 124 kali

BARRU, BKM — DPRD Barru melakukan kunjungan kerja keluar daerah dalam provinsi terkait ranperda inisiatif. Rombongan Kunker dibagi kedalam dua tim. Satu tim Kunker ke Kabupaten Sinjai dan satu tim lainnya ke Kabupaten Bantaeng.
Untuk tim ke Kabupaten Sinjai dipimpin Wakil Ketua DPRD Barru H Kamil Ruddin bersama Ketua Bapemperda Andi Wawo Mannojengi sedangkan tim kedua yang ke Bantaeng dipimpin Syamsuddin Muhiddin dan Rusdi Bucek.

Ketua Bapemperda Andi Wawo Mannojengi yang dihubungi membenarkan adanya dua tim yang diutus DPRD Barru dalam melakukan kunker ke daerah dalam provinsi. Satu tim melakukan kunker ke Sinjai dan satu tim lagi ke Bantaeng.
“Kedua tim ini masing-masing kunker ke kantor DPRD setempat untuk memperoleh informasi terkait empat ranperda inisiatif yang saat ini dalam proses pembahasan,” ujar Andi Wawo.

Saat ini DPRD Barru, kata Andi Wawo yang juga legislator PPP ini, mengajukan empat ranperda inisiatif.

Keempat ranperda tersebut yakni Penyelenggaraan perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup, Pemberdayaan organisasi kemasyarakatan, Badan usaha milik desa dan Pemberian insentif dan/atau kemudahan penanaman modal kepada masyarakat dan/atau invenstor.
Kunker ranperda inisiatif sudah dibahas dan telah dijadwalkan melalui rapat Bamus. Sesuai agenda Bamus, anggota dewan dalam melakukan kunker ke Sinjai dan Bantaeng berlangsung dari tanggal 5 hingga 7 Oktober 2023. (udi/C)

The post DPRD Barru Kunker Dua Kabupaten appeared first on Berita Kota Makassar.

source