Site icon ROVINDO

283 Tenaga Guru Dilatih Menulis Berita

SIDRAP, BKM — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) mengasah kualitas tenaga pendidikan di Kabupaten Sidrap. Sedikitnya, 283 tenaga guru dari 11 kecamatan di Sidrap dilatih menulis berita di Aula kantor Kemenag Sidrap, Kamis, (24/11).

Pelatihan jurnalistik dibagi dalam dua sesi yakni formasi pertama diikuti guru-guru meliputi UPTD Disdikbud kecamatan Tellu Limpoe, Panca Lautang, dan Dua Pitue, Pitu Riawa dan Pitu Riase, mulai pukul 09.00 Wita hingga pukul 12.00 Wita.
Sesi kedua diikuti UPTD Kecamatan Watang Pulu, Maritengngae, Kulo, Panca Rijang, Baranti.
Para pemateri yakni H Purmadi Muin, Hasman Hanafi, Edy Basri, Syafruddin Wela, Ibrahim dan Feri Sirajuddin. Pelatihan untuk meningkatkan ilmu dan pengetahuan pendidik dan tenaga kependidikan di tingkat SD dan SMP tentang kerja-kerja jurnalistik.

Kepala Disdikbud Sidrap, Faizal Sehuddin berharap agar seluruh tenaga pendidik dan kependidikan yang ada di Sidrap mampu memahami kerja-kerja jurnalistik sehingga bisa menerapkan disekolah masing-masing jika ada kegiatan
Kedepan, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan tingkat SD dan SMP bisa membuat karya jurnalistik utamanya dalam mempromosikan sekolah masing-masing.
“Itulah yang kita harapkan, agar semua kegiatan baik ekstrakurikuler maupun formal ditingkat SD dan SMP di Sidrap bisa terpublikasikan. Tentunya untuk meningkatkan citra baik sekolah ditengah masyarakat,” tandasnya. (ady/C)

The post 283 Tenaga Guru Dilatih Menulis Berita appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version