Site icon ROVINDO

2,4 Km Jalan Cendrawasih Berubah Jadi Opu Dg Risadju

MAKASSAR, BKM — Pemerintah Kota Makassar berencana mengubah nama sebagian Jalan Cendrawasih menjadi Jalan Opu Dg Risadju. Rencananya, launching jalan yang menggunakan nama salah satu tokoh pahlawan dari Luwu itu akan dilaksanakan pada Selasa (22/8) mendatang.
Kepala Bagian Pemerintahan Kota Makassar Aswin Harun kepada BKM, menerangkan ruas Jalan Cendrawasih yang berubah nama itu mulai dari perempatan Haji Bau-Arief Rate-Cendrawasih hingga perempatan Jalan Padjonga Dg Ngalle (dulu Jalan Kakatua)-Cendrawasih. Panjang jalan yang berubah nama itu sekitar 2,4 km. Sementara batas dari perempatan Jalan Padjonga Dg Ngalle hingga Cendrawasih ujung selatan namanya tetap tidak berubah. “Insyaallah akan diresmikan Selasa pekan depan,” ujarnya, kemarin.

Dia melanjutkan, alasan perubahan nama tersebut merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan, sekaligus meresmikan nama pahlawan asal Sulsel. “Jadi Pak Wali secara spesial memberikan penghargaan kepada pahlawan dari daerah ini yang telah memperjuangkan kemerdekaan,” jelas Aswin.
Pemerintah Kota Makassar secara khusus mengundang kepala daerah asal Luwu untuk menghadiri langsung peresmian Jalan Opu Dg Risadju. “Pak Wali akan mengundang bupati atau kepala daerah dari Luwu. Karena Opu Dg Risadju merupakan pahlawan dari Luwu. Kita berharap kepala daerah dari Tana Luwu bisa hadir menyaksikan bahwa pahlawan dari Luwu telah dibuatkan nama jalan di Makassar,” tambah Aswin.

Di periode kedua kepemimpinan Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, ada beberapa nama jalan yang diubah menjadi nama pahlawan daerah dari Sulsel. Di antaranya Jalan Landak yang diubah menjadi Jalan Andi Djemma, Jalan Kakatua menjadi Jalan Padjonga Dg Ngalle, dan terakhir Jalan Cendrawasih menjadi Jalan Opu Dg Risadju.
Sebelumnya, Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Provinsi Sulsel memang pernah mengusulkan nama Opu Dg Risadju sebagai nama salah satu jalan di Makassar. Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) KKLR Arsyad Kasmar, mengatakan Opu Daeng Risadju merupakan pejuang wanita asal Sulsel yang menjadi pahlawan nasional. Usulan itu disampaikan KKLR kepada Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto dalam kegiatan Pelantikan, Rapat Kerja dan Dialog Nasional KKL belum lama ini.
Opu Daeng Risadju memiliki nama kecil Famajjah. Opu Daeng Risadju sendiri merupakan gelar kebangsawanan Kerajaan Luwu yang disematkan kepada Famajjah yang memang merupakan anggota keluarga bangsawan Luwu.
Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto pada saat itu berjanji akan mengakomodir permintaan KKLR. Dia mengatakan, pihaknya sudah berbicara dengan Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo terkait hal ini. Beberapa kandidat jalan sudah disiapkan untuk diganti namanya menjadi Jalan Opu Daeng Risadju. Dan ternyata jalan yang terpilih adalah Jalan Cendrawasih.
Sementara itu, Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo mengapresiasi usulan perubahan nama jalan tersebut. “Ya kita mengapresiasilah. Memang nama-nama pahlawan itu harus diabadikan jadi nama jalan,” kata Rudianto.
Dia menambahkan, kalau bisa, seluruh nama pahlawan dari Sulawesi Selatan diabadikan sebagai nama jalan yang ada di Makassar. (rhm)

The post 2,4 Km Jalan Cendrawasih Berubah Jadi Opu Dg Risadju appeared first on Berita Kota Makassar.

source

Exit mobile version